Perkuat Tusi Pemasyarakatan, Lapas Pemuda Madiun Ikuti Pengarahan Kakanwil Ditjenpas Jatim Secara Virtual
Lapas Pemuda Madiun Ikuti Pengarahan Kakanwil Ditjenpas Jatim Secara Virtual
Madiun, – EXCELLERAINDONESIA.com
Lembaga
Pemasyarakatan (Lapas) Pemuda Kelas IIA Madiun mengikuti kegiatan koordinasi
dan penguatan pelaksanaan tugas dan fungsi (tusi) Pemasyarakatan di lingkungan
Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Kanwil Ditjenpas) Jawa Timur
secara virtual melalui Zoom Meeting, Senin (12/1).
Kegiatan
yang berlangsung di ruang teleconference Lapas Pemuda Madiun tersebut diikuti
oleh Kepala Lapas Pemuda Madiun, Wahyu Susetyo, beserta Pejabat Struktural
Eselon IV dan V serta jajaran JFU Lapas Pemuda Madiun.
Koordinasi
dan penguatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas Jawa
Timur, Kadiyono. Dalam arahannya, Kadiyono menekankan pentingnya optimalisasi
pelaksanaan tugas dan fungsi pemasyarakatan, khususnya dalam aspek pengamanan
di Lapas dan Rutan di wilayah Jawa Timur.
“Penguatan
pengamanan harus menjadi perhatian utama seluruh jajaran, baik melalui
peningkatan kewaspadaan, deteksi dini gangguan keamanan dan ketertiban, maupun
sinergi antarpetugas dalam menjalankan tugas sehari-hari,” tegas Kadiyono.
Lebih
lanjut, Kadiyono juga menyampaikan pembahasan terkait pengelolaan Primer Koperasi
Pemasyarakatan Indonesia (Primkopasindo) serta persiapan pelaksanaan kegiatan
panen raya yang rencananya akan dilaksanakan secara serentak di seluruh
Indonesia.
“Panen
raya ini merupakan wujud nyata pembinaan kemandirian bagi warga binaan, sehingga
perlu dipersiapkan dengan baik agar dapat memberikan manfaat maksimal,”
tambahnya.
Sementara
itu, Kepala Lapas Pemuda Madiun, Wahyu Susetyo, menyampaikan komitmennya untuk
menindaklanjuti seluruh arahan dan kebijakan yang disampaikan oleh Kepala
Kanwil Ditjenpas Jawa Timur.
“Kami
siap melaksanakan dan mendukung penuh arahan pimpinan, baik dalam penguatan
pengamanan, peningkatan kinerja, maupun pelaksanaan program pembinaan, termasuk
persiapan panen raya,” ujar Wahyu.
Melalui
kegiatan koordinasi dan penguatan ini, Lapas Pemuda Madiun berharap dapat terus
meningkatkan profesionalisme dan integritas jajaran dalam menjalankan tugas
pemasyarakatan, serta mewujudkan penyelenggaraan pemasyarakatan yang aman,
tertib, dan humanis. (RED)

Diskusi